Perbandingan ROUTER, REPEATER, BRIDGE, SWITCH, dan HUB

Sabtu, 25 Desember 2010

HUB
Hub adalah perangkat penghubung yang memiliki banyak port biasanya 5-8 hub yang dapat ditumpuk  dan pada bagian belakangnya terdapat dua port untuk menghubungkan antar hub menurut pengelolaanya hub dibagi menjadi dua ,yaitu:
1.Manageable hub, yaitu hub yang bisa dikelola  melalui software
2.Unmanageable hub, yaitu hub yang tidak bisa dikelola melalui software.

Kelebihan Hub adalah memungkinkan pengguna untuk berbagi pada jalur yang sama ,memiliki banyak port (4 sampai 24 port ditambah 1 untuk ke server atau hub yang lain.)
Kekurangan Hub adalah karena dapat berbagi jalur yang sama maka kecepatan komunukasinya juga harus dibagi dengan hub lainya.

Bridge
Bridge adalah perangkat yang menghubungkan beberapa jaringan LAN yang terpisah kedalam satu jaringan yang lebih besar.
Kelebihan bridge adalah
1.Dapat menghubungkan tipe jaringan yang berbeda seperti Ethernet dan Fast Ethernet atau tipe jaringan yang sama
2.Bridge dapat memetakan alamat Ethernet dari setiap node yang ada pada masing-masing segmen jaringan dan hanya memperbolehkan proses pengiriman data yang diperlukan oleh bridge.
3.Dapat menentukan segmen tujuan dan sumber. Jika segmennya sama paket akan ditolak apabila segmennya berbeda akan diteruskan ke segmen tujuanya.
4.Dapat mencegah pesan rusak untuk tak menyebar keluar dari satu segmen.
Kekurangan bridge adalah tidak memperbolehkan melakukan proses pengiriman selain proses pengiriman data yang dibutuhkan oleh bridge dan tidak dapat menentukan segmen dan sumber jika segmenya sama.

Switch
Switch adalah perangkat jaringan yang beroprasi dilapisan data link. Menurut pembagianya switch dapat dibagi menjadi dua arsitektur yaitu:
Switch Cut Through adalah saat paket dating switch hanya memperhatikan alamat tujuanya se
Belum melanjutkan ke segmen tujuan sehingga memiliki kelebihan dari segi kecepatan.
Switch Store and Forward adalah menerima dan menganalisa seluruh isi paket sebelum meneruskan ke tujuan atau kebalikanya dari switch cut through. Sehingga untuk memeriksa satu paket membutuhkan waktu yang cukup lama tetapi hal ini dapat mendeteksi kerusakan pada satu paket agar tidak mengganggu jaringan.
Kelebihanya adalah kecepatan transfer data yang lebih cepat dibandingkan dengan shared network pada hub dan dapat memeriksa dan menganalisa  seluruh paket sebelum diteruskan ke tujuan.
Kekuranganya yaitu membutuhkan waktu yang cukup lama untuk memeriksa suatu paket

Router
Router adalah suatu perangkat  yang menghubungkan jaringan computer ke jaringan lain.
Kelebihanya adalah dapat menyaring proses data dan dapat membagi jaringan menjadi beberapa subnet sehingga hanya proses yang ditujukan untuk IP address tertentu yang bisa mengalir dari satu segmen ke segmen lainya.
Kekuranganya adalah setiap proses pengiriman data harus menggunakan IP address.



REPEATER
Istilah repeater berasal dengan telegrafi dan dirujuk ke elektromekanis perangkat yang digunakan untuk meregenerasi sinyal telegraf. Penggunaan istilah ini di terapkan pada telepon dan telekomunikasi.
Dalam telekomunikasi , repeater istilah memiliki arti standar berikut:
1.     Sebuah analog perangkat yang memperkuat input sinyal terlepas dari alam (analog atau digital ).
2.     Sebuah digital perangkat yang memperkuat, membentuk ulang, atau melakukan kombinasi dari salah satu fungsi pada sinyal input digital untuk transmisi ulang.
Karena repeater bekerja dengan sinyal fisik yang sebenarnya, dan jangan mencoba untuk menginterpretasikan data yang di kirim. Repeater bekerja pada lapisan fisik, di lapisan pertama dari model OSI.
Kelebihannya dapat memperkuat sinyal.
Kekurangannya repeater harus di tempatkan di tempat yang tinggi.

Perbandingan Topologi BUS, RING, STAR, dan MESH

Menurut pengertianya Topologi adalah suatu cara menghubungkan computer  yang satu dengan yang lainya  sehingga membentuk jaringan dan topologi  dapat dibagi menjadi 4 macam, yaitu:

Topologi Bus
Topologi bus sering juga disebut topologi backbone. Yaitu dimana ada sebuah kabel coaxial yang dibentang kemudian beberapa computer disambungkan Pada kabel  tersebut. Topologi ini biasanya digunakan pada system client atau server yaitu dimana salah satu mesin pada jaringan tersebut digunakan sebagai file server yang berarti bahwa mesin tersebut digunakan hanya untuk mendistribusikan data dan biasanya tidak digunakan untuk pemrosesan informasi.

Kelebihan Topologi Bus:
1.Instalasinya relative lebih ekonomis.
2.Kerusakan pada satu  computer client tidak berpengaruh terhadap komunikasi antar client lainya.
3.Biayanya relatif ekonomis

Kekurangan Topologi Bus:
1.Jika kabel utama  atau backbone putus maka komunikasi gagal.
2.jika kabel utama sangat panjang maka pencarian gangguan  menjadi  sulit.
3. Berpotensi terjadi tabrakan data jika banyak client yang mengirim pesan dan hal ini berpengaruh terhadap kecepatan komunikasi.

Topologi Ring  (cincin)
Topologi ring sering juga disebut topologi cincin karena bentuknya seperti cincin yang melingkar. Biasanya semua computer dalam jaringan akan dihubungkan pada sebuah cincin,topologi cincin merupakan untaian media transmisi dari satu terminal ke terminal lainya sehingga membentuk suatu lingkaran dan jalur transmisinya hanya satu arah.
 
Kelebihan Topologi Cincin,yaitu:
1.Hemat kabel dan tidak akan terjadi tabrakan pengiriman data.
2.Jaringan FDDI dapat mengantisipasi kegagalan pada saat melakukan komunikasi data.

Kekurangan Topologi Cincin,yaitu:
1.Kegagalan pada satu terminal akan memutuskan komunikasi ke semua terminal.
2.Pemasangan terminal baru menyababkan gangguan terhadap jaringan karena terminal baru harus
mengenal dan terhubung dengan kedua terminal tetanggganya atau memerlukan pengelolaan husus.
3.Sulit mendeteksi kerusakan
   
Topologi Star (bintang)
Topologi star merupakan bentuk topologi yang berupa konvergensi dari node tengah ke setiap node.
Kelebihanya adalah
1.Setiap komponen langsung dihubungkan ke pusat kontrol maka pengelolaan data menjadi lebih mudah dan setiap kegagalan komunikasi mudah dicari. 
2.Tahan terhadap proses transfer data yang sibuk danpenambahan dan pengurangan station dapat dilakukan dengan mudah.
Kekuranganya adalah kegagalan pada pusat control akan memutuskan semua komunikasi dan bila HUB digunakan sebagai pusat control maka kecepatan komunikasinya lambat.
   

Topologi Mesh
Topologi mesh merupakan suatu bentuk komunikasi antar perangkat dimana setiap perangkat dapat langsung terhubung dengan perangkat lainya didalam jaringan.
Kelebihanya adalah
1.Tidak mempunyai aturan dalam koneksi sehingga setiap perangkat dapat langsung berkomunikasi dengan perangkat yang diinginkan dalam jaringan.
2.Apabila terjadi kerusakan pada computer A tidak akan menggganggu koneksi computer B
3.Keamanan dan privasi lebih terjamin dan mudah dalam mencari proses identifikasi permasalahan saat terjadi kerusakan hubungan antar computer.
Kekuranganya adalah
1.Sulit untuk mendeteksi kegagalan komunikasi dan boros dalam pemakaian media transmisi.
2.Memerlukan banyak kabel
3.Instalasi dan konfigurasinya sulit.


Kesimpulanya setiap jenis topologi mempunyai kelebihan dan kekuranganya masing-masing dan biasanya biasanya pemilihan topologi jaringan didasarkan pada skala jaringan,biaya,tujuan dan pengguna.



Senin, 20 Desember 2010

1.WINDOWS MOBILE
OS bersifat ringkasan dan padat dikombinasikan dengan aplikasi dasar untuk perangkat mobile. Perangkat-perangkat yang menjalankan Windows Mobile antara lain Pocket PC, smatrphone, dan portable Media Center. WindowsMobile dibuat sedemikian rupa agar mirip dengan Windows untuk desktop,biasanya Windows Mobile dilengkapi dengan Stylus Pen, yang digunakan untuk memasukan perintah dengan cara men tap nya di layar

2. Symbian
Symbian OS merupakan OS tak bebas yang dirilis oleh perusahaan Symbian Ltd. Yang di khususkan pada peralatan portable (mobile). OS ini digunakan oleh hampir seluruh perusahaan handphone seperti Nokia, Sony Ericsson, Panasonic, Samsung, Siemens. Untuk symbian terbaru saat ini yakni versi v9.5s.

3.Blackberry
Menurut pengertianya Blackberry dapat dibagi menjadi dua,yaitu:
Yang pertama Blackberry sebagai merek produk dari sebuah produsen ponsel (sama halnya seperti Nokia, Sony Ericsson dan Motorola) yang dihasilkan oleh Research In Motion (RIM), perusahaan asal Kanada.
Pengertian kedua, Blackberry sebagai layanan yang disediakan oleh operator telekomunikasi. Dari sisi layanan, Blackberry adalah produk layanan yang dihasilkan operator telekomunikasi terdiri dari push email, chating dan browsing internet, sehingga dapat diakses secara cepat melalui telepon selular.
BlackBerry adalah perangkat genggam nirkabel yang memiliki kemampuan layanan push e-mail, telepon seluler, sms, faksimili internet, menjelajah Internet, dan berbagai kemampuan nirkabel lainnya.

4.Android merupakan sistem operasi mobile terbaru dengan menggunakan versi modifikasi dari kernel Linux. Pada awalnya sistem operasi mobile ini dikembangkan oleh Android Inc, kemampuan software berbasis kode computer mampu di distribusikan secara terbuka (open source) sehingga programmer bisa membuat aplikasi baru di dalamnya, dan terdapat Android Market yang menyediakan ribuan aplikasi baik yang gratis maupunharus membayarnya. serta memiliki aplikasi native Google yang terintegrasi, seperti push email GMail, Google Maps, dan Google Calendar.

5.I-Phone adalah telepon genggam revolusioner yang diproduksi oleh Apple Inc. yang memiliki fitur kamera, pemutar multimedia, SMS, dan voicemail. Selain itu ponsel ini juga dapat dikoneksikan dengan jaringan internet, untuk melakukan berbagai pekerjaan misalnya mengirimatau menerima email, menjelajah di web, dan lain-lain. I-Phone juga bias antarmuka dengan pengguna dengan menggunakan layar sentuh multi-touch atau bisa juga disebut dengan layar sentuh kapasitif dengan papan ketik virtual dan tombol. OS ini juga memakan ruang kurang lebih 250mb. Sistem operasi dapat di update berkala melalui itunes secara free.

Minggu, 19 Desember 2010


Perangkat Lunak bahasa pemrograman yang saya ketahui dan sering saya gunakan:

1.      Java
Java dibuat pada tahun 1995 di Sun Microsystem. Java merupakan bahasa berorientsi objek dan serbaguna. Kode java digabungkan dalam format bytecode. Bytecode ini dapat dijalankan disemua  computer dan ponsel yang telah dilengkapi dengan program interpreter dan java virtual machine. Java telah menyediakan sarana untuk membuat program yang disebut applet yang berjalan pada web browser. Java menyediakan sarana untuk membuat aplikasi berbasis windows dan juga dapat dipakai dalam pemrograman jaringan.
 Perangkat lunak favorit saya:
2.      Winamp
Winamp adalah media untuk memutar music dan video yng yang berformat MP3,3gp,WMA yang dibuat oleh nullsoft,aplikasi ini banyak digunakan oleh user diseluruh dunia karena fitur-fitur yang disajikan menarik dan mudah untuk digunakan
Kesan saya selama menggunakan winamp yaitu:
saya merasa puas dan nyaman menggunakan winamp kerena sangat mudah digunakan oleh saya ( Pemula) dan fitur yang disajikan sangat menarik

Perangkat lunak OS yang saya ketahui dan sering saya gunakan:

3.      Windows XP
Pada tahun 2001, Microsoft memperkenalkan Windows yang terbaru, yang bernama Windows XP. Windows XP menggunakan kernel windows NT5.1 sehingga menjadikan kernel Windows NT yang terkenal dengan kestabilanya memasuki pasar konsumen rumahan dan lebih cepat dalam prosesnya. Mengenai fitur-fitur yang tersedia pada Windows XP memiliki kemenarikan sehingga memudahkan kepada para pengguna lebih nyaman dan praktis. Tentunya zaman terus berkembang seperti halnya pada teknologi tepatnya teknologi informasi, Windows XP menyediakan software-software terbaru yang sesuai zaman yang terus berkembang diantaranya: Windows Movie Maker, Microsoft Office, dll.








Perbedaan Windows 3X,95,ME dan XP
Window 3X
Windows 3X patama kali diperkenalkan pada tahun 1990. Pada windows ini kita dimanjakan oleh peningkatan kemampuan terhadap aplikasi windows. Windows 3.0 juga bisa menjalankan beberapa aplikasi MS-DOS secara bersamaan atau multitasking.karena pada versi ini telah diperkenalkan memori virtual dan windows 3X juga menggunakan performa paningkatan grafik dengan menggunakan kartu vga atau virtual grafik array serta sudah menggunakan modus 386 enhanced yang mengizinkan aplikasi windows untuk memakai memori lebih banyak dengan cara yag lebih mudah dibandingkan dengan MS-DOS

Windows 95
Windows 95 dibuat pada tanggal 24 agustus 1995 oleh Microsoft, pada versi ini Microsoft mempunyai dua keuntungan yaitu:
1) Tidak mungkin bagi konsumen bisa menjalankan windows 95 pada system operasi DOS yang bukan buatan Microsoft
2) Meskipun jejak-jejak DOS tidak pernah dicabut dari system operasi tersebut, malahan versi tersebut menancapkan sebuah versi DOS untuk dimuat sebagai bagian proses booting, windows 95 juga bekerja dengan sendirinya didalam 386 enhanced dengan menggunakan memori virtual dan model pengalamatan memori flat 32 bit. Fitur-fitur itu menjadikan  aplikasi win32 untuk mengalamatkan RAM virtual sebanyak maksimal 2 gigabyte dan 2 gigabytenya lagi dicadangkan untuk sistem operasi.

Windows ME
Pada tahun 2000 Microsoft memperkenalkan windows millennium edition atau sering disebut Windows ME. Versi ini memperbarui Windows 98 dan mempunyai dukungan multimedia dan dukungan internet lebih baik dari versi sebelumnya. Versi ini juga mempunyai fitur “System Restore” yang mengizinkan para penggunanya untuk mengembalikan keadaan system ke sebuah titik yang dikenal system baik-baik saja pada saat system operasi mengalami kegagalan. Versi ini juga memperkenalkan windows movie maker versi pertama, Windows ME juga merupakan system operasi terakhir yang dibuat berdasarkan kernel monolitik Windows 9x dan MS-DOS, versi ini juga menjadi versi terakhir system operasi windows yang tidak memiliki windows product activation (WPA)

Windows Xp
Ditahun 2001 Microsoft memperkenalkan windows yang terbaru yang bernama Widows xp yang menggunakan kernel windows NT 5.1 sehingga menjadikan kernel windows NT yang terkenal dengan kestabilanya memasuki pasar konsumen rumahan. Dan windows xp juga lebih cocok digunakan pada pc karena mempunyai prosesing lebih cepat dalam prosesnya, mengenai fitur-fitur yang tersedia pada windows xp memiliki kemenarikan sehingga memudahkan kepada pengguna lebih nyaman dan praktis, tentunya zaman terus berkembang seperti halnya pada teknologi dan informasi. Windows XP menyediakan software-software terbaru yang sesuai dengan perkembangan zaman diantaranya : Windows Movie Maker, Microsoft office,dll.





Windows NT
Windows NT merupakan sebuah system operasi 32 bit dari Microsoft, system operasi tersebut pada awalnya mendukung beberapa platform mikroprosesor  dimulai dari intel 80X86,MIPS R4X00,Digital Equipment Corporation Alpha AXP,IBM power PC serta beberapa pihak platform lainya seperti clipper dan SPARC (tidak dibuat untuk umum karena  dibuat oleh pihak ketiga , Integraph).

Windows 2000 Server
Windows 2000 atau Windows NT 5.0 build 2159 adalah sebuah versi system operasi windows yang merupakan versi pengembangan dari windows NT 4.0 yang dikeluarkan oleh Microsoft pada 17 februari tahun 2000
Windows 2000 menambehkan beberapa fitur baru, yaitu:
1. Active directory yang baru
2. Image preview
3. Browser explorer yang baru yaitu internet explorer 5.0
4.Dukungan untuk Microsoft direct X yang pada versi sebelumnya hanya ada dukungan akselerasi openGL saja.
5.Windows media player 6.4 yang terintegrasi namun versi windows media player tersebut dapat diinstalasikan pada versi windows NT 4.0
6.Plug and play yang lebih canggih sehingga memungkinkan memasang hardware tertentu dapat langsung bekerja tanpa harus melalui proses restart
7.Menggunakan driver untuk hardware berbasis Windows Driver Model atau sering disebut WDM
8.Dukungan untuk menghemet daya lebih baik yaitu ACPI atau advanced configuration and power interface yang mempunyai kemampuan untuk menghemat daya namun hanya diterapkan pada laptop atau notebook.
9.Terminal servis yang telah terintegrasi yang pada versi sebelumnya Microsoft mengeluarkan terminal service yang bernama windows NT4 terminal service

Windows Server 2003
Windows server 2003 adalah sebuah versi sitem operasi dari Microsoft windows yang ditujukan untuk pasar server korporat. Nomor versi internelnya adalah Microsoft windows NT 5.2 build 3790. Yang dulunya dikenal sebagaiwindows net. Sitem opersi ini merupakan evolusi dari system operasi windows 2000 server
Kelebihan windows 2003 server adalah dasar bagi klienya dengan fitur-fitur yang umumnya dibutuhkan oleh sebuah server untuk melayani penggunanya di jaringan.
Contoh-contoh Windows 2003 Server adalah sebagai berikut:

Windows Server 2003 Enterprise Edition
Sebuah versi windows server yang memiliki semua fitur yang ditawarkan oleh windows server 2003 standar edition,  kelebihan lainya adalah memiliki fitur-fitur yang dapat menambah performa skalabilitas layananya dan kehandalanya. Versi ini juga menggandakan dukungan prosesor dari 4 hingga 8 prosesor sekaligus dan  enterprise edition juga  mendukung  prosesor 64 bit  seperti IA 64 dan X64.



Windows server 2003 Datacenter Edition
Sebuah edisi dari windows server 2003 yang berbeda dari dua versi sebelumnya Edisi ini tidak dapat diperoleh secara ritel dan harus didapatkan sebagai bagisn dari kombinasi antara perangkat keras server dari sebuah vendor semacam Hewlett package atau, dan dell.
Windows Server 2003 Web Edition
Berdasarkan namanya windows versi ini dikhususkan  sebagai web server yang menaungi beberapa aplikasi web, halaman web dan layanan web berbasis XML. Windows server 2003  web edition  didesain sedemikian rupa dangan menggunakan internet information service(IIS) 6.0 sebagai infrastruktur dan menggunakan teknologi ASP.NET untuk menanganilayanan web berbasis XML dan aplikasi web lainya.

Windows Small Business Server 2003
Windows versi ini sering jugs desebut Windows SBS yang dikhususkan  untuk pasar kecil dan harganya pun lebih murah dibandingkan versi lainya hal ini berimbas kepada teknologi jaringan yang mendukung ,jenis lisensi,perangkat pengembangan dan redundasi aplikasi biasanya Windows Small Business hanya mempunyai 75 pengguna saja.
Windows Storage Server 2003
Sebuah edisi yang didedikasikan untuk berbagai alat pencetak. Edisi ini sama seperti  Windows Server 2003 Datacenter edition yang tidak dapat diperoleh secara ritel dan biasanya edisi ini diperoleh melalui OEM dalam perangkat Network Attached Storage(NAS)  perbedaan edisi ini dengan windows versi lainya adalah tidak membutuhkan Client Access License (CAL)

Windows Server 2008
Adalah nama system operasi untuk server dari perusahaan Microsoft. Sustem server ini adalah evolusi dari versi sebelumnya yang disebut Windows server 2003. Perbedaan versi ini dari versi sebelumnya adalah mendukung system klient dengan Windows Vista, sama seperti hubungan antara  Windows server 2003 dan Windows XP. Versi betan 1 dari system server ini pertama kali diperkanalkan pada  tanggal 27 juli 2005 dan versi b3ta 3 sudah diumumkan pada tanggal 25 april tahun 2007.

tugas pti


Sun Solaris
Solaris adalah satu UNIX yang paling dikenal dunia pada saat ini dan sun dibuat oleh Microsystem, solaris bekerja pada high-end hardware yang dapat mendukung  puluhan prosesor,GB RAM serta hard disk. Aplikasi ini banyak digunakan sebagai platform oleh aplikasi enterprise seperti oracle.
Solaris didesain untuk bekerja pada prosesor SPARC yang diproduksi oleh sun karena sun mengontrol hardware dan software sendiri. Sun dapat mengembangkan system dengan fitur-fitur menarik seperti hot-swappable RAM, mainboard, hardisk dan CPU.
Sun OS merupakan sebuah versi UNIX yang digunakan dalam workstation-workstation sun microsystem yang dibuat pada tahun 1982.

 Linux
Linux adalah nama yang diberikan system operasi computer bertipe UNIX. Linux adalah salah satu hasil pengembangan perangkat lunak bebas sumber dan terbuka utama seperti tipe perangkat lunak bebas dan sumber terbuka lainya pada umumnya kode sumber linux dapat dimodifikasi,digunakan dan distribusikan  kembali secara bebas oleh siapapun. Linux dibuat pada tahun 1991 ooleh linus torvalds.
Linux adalah sebuah cloning UNIX. Linux sama dengan BSD dalam banyak hal namun perbedaan linux dan BSD adalah linux kurang bersahabat terhadap dunia komersil dan linux mensyaratkan  kepada pemakai komersil untuk memberikan feedback kembali kepada linux sementara BSD tidak mempunyai batasan seperti ini kepada pengguna.

Mac OS
Mac Os adalah singkatan dari macintosh Operating system. Mac oS adalah system operasi computer yang dibuat oleh apple computer khusus untuk computer macintosh dan tidak kompatibel dengan PC berbasis IBM. Mac OS pertama kali diperkenalkan pada tahun 1984 sejak tahun 2006 memiliki kompatibilitas dengan arsitektur power PC maupun x86.
Mac OS sangat cocok bagi professional karena operating system yang stabil dengan interface yang bersahabat bdan powerfull. Desain yang intuitif dan Mac OS menyertakan banyak  hal yang sebenarnya tidak diperlukan untuk menjalankan sebuah server internet serta hanya dapat digunakan pada hardware apple.

Free BSD
Free BSD adalah sebuah system operasi bertipe UNIX bebas yang diturunkan UNIX AT&T lewat cabang Berkeley Software Distrubition (BSD) yaitu system operasi 386BSD dan 4.4 BSD.
Free BSD bekerja pada system intel x86 (IA-32 termasuk Microsoft Xbox),DEC Alpha, Sun Ultra SPARC,IA-64,AMD64<power pc dan arsitektur NEC PC-98.
Free BSD adalah system operasi mirip UNIX yang berlisensi bebas. Tahun 1993 ketika pengembangan 386BSD dihentikan, lahirlah dua proyek baru yaitu NetBSD, yang dikenal dapat dijalankan pada banyak jenis arsitektur, dan FreeBSD yang didukung platform x86,amd64,ia64,sparch64 dan alpha.FreeBSD 6.0 dikenal dengan stabilitas, performa, dan keamanannya, sehingga digunakan oleh banyak perusahhan di seluruh dunia.





Java
Java dibuat pada tahun 1995 di Sun Microsistem. Java merupakan bahasa yang membutukan proses objek dan serbaguna. Kode java digabungkan dalam format yang disebut bytecode. Bytecode dapat digunakan  disemua computer dan ponsel yang telah dilengkapi dengan program java interpreter dan java virtual machine. Java telah menyadiakan sarana untuk membuat program yang disebut applet yang bekerja pada web browser. Java juga menyediakan sarana untuk membuat aplikasi berbasis windows dan juga dapat dipakai dalam pemrograman jaringan.